PropertiDesain.com – Conwood Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang material konstruksi dan dekoratif, berupaya menjaga kelestarian hutan di Indonesia dengan menghadirkan material solusi pengganti kayu yang ramah digunakan untuk kebutuhan renovasi dekorasi rumah tinggal.
Berkaitan dengan hal tersebut,Conwood Indonesia meluncurkan konsep pemasaran terbaru yang mengusung tema “Forwarding Nature Centric Living,” (18/01/2024).
Selain meluncurkan konsep pemasaran yang terbaru, Conwood Indonesia juga mengundang para Arsitek, pemilik rumah tinggal dan para aplikator untuk hadir dalam kegiatan yang diberi nama “Launch and Engage” di The Pavilion Bintaro, Tanggerang.
Peluncuran konsep pemasaran yang baru ini diharapkan akan menjadi lebih update dan lebih relevan kepada target pasar yang ada dan konsisten sejak Conwood berdiri di Indonesia.
Konsep pemasaran yang terbaru dari Conwood menjadikan portal website Conwood saat ini menjadi satu kesatuan antara Conwood Indonesia dan Conwood Thailand yang berada di satu portal dengan akses Conwood.com.
Website Conwood diharapkan menjadi referensi kepada mereka para pengunjung website yang membutuhkan referensi design seputar renovasi, kebutuhan Arsitek dengan project – project mereka dan para prefesional pemasangan produk Conwood yang sudah tersebar di beberapa kota besar di Indonesia.
Selain menghadirkan website yang dikhususkan untuk 3 segment yang berbeda seperti Pemilik rumah tinggal, Arsitek dan Aplikator, website Conwood yang terbaru juga menghadirkan feature – feature yang bisa mempermudah para pengunjung website mendapatkan informasi dan kebutuhan seputar produk Conwood.
Informasi tersebut berupa Calculator yang dihkususkan untuk perhitungan produk, simulator produk dan lokasi dealer Conwood untuk mereka yang membutuhkan produk Conwood sesuai lokasi mereka tinggal.
Sebagai produsen material pengganti kayu, Conwood Indonesia menghadirkan ragam aplikasi untuk kebutuhan material renovasi dekoratif seperti aplikasi lantai, aplikasi dinding, aplikasi lisplang plafon dan aplikasi dekoratif. Ragam aplikasi produk Conwood hadir di Mitra10, Depo bangunan dan modern market lain di kota besar indonesia.
Memenuhi solusi kebutuhan pengganti kayu yang inovatif, Conwood Indonesia terus melakukan inovasi seperti menghadirkan inovasi pada project yang ada di ruang terbuka di kota Jakarta seperti Jembatan Penyebrangan Orang Phinisi Karet Sudirman, Taman Tebet Eco Park dan ruang terbuka hijau serta ruang publik lain seperti di Jakarta dan kota besar di Indonesia.